Banjir Bandang dan Longsor Landa Iran, 69 Orang Meninggal, 45 Orang Hilang

Banjir bandang di Iran telah menewaskan 60 orang (net)

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Bencana banjir bandang dan tanah longsor melanda sejumlah kota di Iran. Tercatat sebanyak 69 orang meninggal. Sebanyak 45 orang dilaporkan hilang.

Hal itu diungkap pejabat senior dari Organisasi Manajemen Krisis Iran Nezhad Jahani, Minggu, 31 Juli 2022.

Seperti dilansir cnnindonesia, lebih dari 20 provinsi termasuk ibukota negara Iran, Teheran terkena dampak banjir.

Akibat banjir, sejumlah bandara dan jalan raya utama ditutup. Ribuan orang di evakuasi.

Presiden Iran Ebrahim Raisi telah memerintahkan menteri dan gubernur untuk menyiapkan berbagai langkah meminimalisasi kerusakan akibat banjir bandang.

Organisasi Meteorologi setempat telah mengeluarkan peringatan curah hujan masih tinggi. Hujan deras akan terus terjadi di beberapa provinsi dalam beberapa hari mendatang.

Iran juga pernah mengalami bencana banjir pada 2019. Saat itu lebih dari 70 orang meninggal.

Redaktur: Denni Risman – Sumber: cnnindonesia

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews