Kembali Seorang Pekerja HTI Diserang Harimau, Kejadian di Teluk Meranti Pelalawan

Kembali Seorang Pekerja HTI Diserang Harimau, Kejadian di Teluk Meranti Pelalawan
Seorang pekerja HTI di Teluk Meranti, Pelalawan diserang harimau, Jumat, 21 Oktober 2022 (net)

LAMANRIAU.COM, PELALAWAN – Seorang pekerja hutan tanaman industri (HTI) PT Arara Abadi, Adi Saputra (37), di serang harimau Sumatera, Jumat, 21 Oktober 2022.

Peristiwa penyerangan harimau itu terjadi camp kontraktor perusahaan di Distrik Merawang, Desa Pulau Muda, Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan.

Kepala BBKSDA Riau Genman S Hasibuan melalui pernyataannya, Minggu, 23 Oktober, menyebutkan, peristiwa tersebut terjadi saat seluruh pekerja tidur.

“Korban tiba-tiba terbangun dan melihat ada seekor harimau berjarak sekitar 2 meter darinya,” ungkap Hasibuan.

Korban sontak berteriak keras untuk membangunkan pekerja lainnya dan membuat harimau terkejut. Satwa loreng tersebut seketika menyerang korban yang sedang dalam posisi duduk.

“Saat di serang, tangan kiri korban memegang kaki harimau dan tangan kanan korban memegang badan satwa sebagai upaya perlawanan. Namun kepala korban sudah terkena cakaran kaki kiri satwa,” ucap Kepala BBKSDA Riau itu.

Setelah para pekerja lain terbangun, mereka langsung mengusir harimau ke luar dari camp.

Beberapa saat setelah harimau pergi Adi langsung di bawa berobat. Kepalanya mengalami luka serius dan harus dijahit sebanyak 20 jahitan.

Pihak BBKSDA yang mendapat laporan itu telah melakukan langkah awal mitigasi.

“Langkah awal mitigasi interaksi negatif yang kami lakukan dengan memasang camera trap. Menghimbau, mengedukasi dan sosialisasi terkait upaya mitigasi interaksi Harimau Sumatra.”

“Selain itu kegiatan patroli perlindungan dari ancaman harimau agar membangun rasa aman di kalangan para pekerja,” bebernya.

Editor: Denni Risman – Penulis: Denni RIsman

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews