LAMANRIAU.COM, RENGAT – Pemerintah Desa (Pemdes) Talang Sungai Parit Kecamatan Rakit Kulim Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdessus) dalam rangka validasi, finalisasi dan penetapan calon penerima bantuan BLT Dana Desa Tahun 2022 yang diselenggarakan di Kantor Desa setempat, Rabu 9 Maret 2022.
Hadir dalam Musdessus tersebut, Kades Talang Sungai Parit, Sudiman beserta perangkat, Ketua BPD dan anggota, tokoh masyarakat, dan Camat Rakit Kulim diwakili Kasi Pemerintahan Azwir, Pendamping Desa, FK, serta pihak terkait lainnya.
Kepala Desa Talang Sungai Parit, Sudiman menyampaikan, tujuan diadakannya Musdes khusus ini, adalah bahwa pengaruh Covid-19 yang berdampak pada semua aspek kehidupan, terutama dampak ekonomi dan salah satu mengatasinya dengan adanya BLT- DD.
Untuk itu, katanya, perlu ada data yang tepat warga terdampak Covid-19 guna menghindari salah sasaran dalam penyaluran bantuan tersebut, yang sering kali terjadi di masyarakat.
“Musdessus ini kami lakukan agar tidak terjadi penerima bantuan yang tumpang tindih,” sebut Kades Sudiman.
Terkait dengan calon penerima BLT Dana Desa tahun 2022 yang sudah diusulkan, Sudirman mengaku ditampung dulu kemudian diranking dan diverifikasi dengan data-data penerima bantuan lainnya.
“Kami juga menekankan kepada aparat desa mengimbau kepada masyarakat berkaitan dengan data warga mohon pencermatannya untuk dilakukan validasi, verifikasi dan finalisasi dan juga diharapkan agar memberikan pengertian kepada warga mengingat banyaknya jenis bantuan yang ada di masyarakat,” jelasnya.
Sementara Kasipem Azwir turut menguatkan apa yang disampaikan Kepala Desa bahwa proses Musdes ini dilakukan agar sesuai aturan, mekanisme yang dilakukan secara benar tidak akan menimbulkan persoalan kemudian.
“BLT DD jangan sampai salah sasaran dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ucapnya ***