Polsek Kelayang Kembali Pimpin Upacara di SMPN 1 Rakit Kulim

Foto bersama usai pelaksanaan upacara bendera di SMPN 1 Rakit Kulim.

LAMANRIAU.COM, RENGAT – Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu), melalui Polsek Kelayang kembali melaksanakan program Polisi Inspektur Upacara di Sekolahan oleh Perwira Polres dan Polsek Jajaran (Si Tuan Raja).

Pada Senin 20 Februari 2023, Polsek Kelayang melalui Kasubsektor Rakit Kulim IPDA Jon Hendri, SH menjadi Inspektur Upacara (Irup) di SMPN 1 Rakit Kulim, Desa Kora Baru, Kecamatan Rakit Kulim.

Upacara rutin sekolah yang dilaksanakan di halaman SMPN 1 Rakit Kulim hari ini dihadiri juga Kepala SMPN 1 Rakit Kulim Asril, M.Pd, majelis guru dan staff, serta siswa dan siswi SMPN 1 serta SMAN 1 Rakit Kulim. Selain itu juga hadir Bhabinkamtibmas Bripka Khairil Muis, SH, dan Korwil Disdikbud Kecamatan Rakit Kulim Syahrial, M.Si.

Sebelum menyampaikan amanatnya, Irup mengungkapan apresiasi kepada Kepala SMPN 1 Rakit Kulim karena telah memberikan kesempatan kepada Polsek Kelayang dalam mengikuti upacara hari ini.

“Sebagaimana diketahui, bahwa kenakalan remaja saat ini sudah meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya,” kata IPDA Jon Hendri mengawali amanatnya.

Untuk itu penerapan disiplin harus benar-benar ditanamkan dalam diri siswa dan siswi, contohnya taat dan patuh kepada bapak/ibu majelis guru. Tidak nongkrong di luar saat jam pelajaran.

IPDA Jon Hendri juga mewanti-wanti siswa agar lebih giat lagi belajar dalam mengejar cita-cita. Jauhi penyalahgunaan narkoba supaya tidak merusak masa depan.

“Hindari kenakalan dunia maya, masa depan kalian masih panjang, jadilah kebanggaan orang tua dan sekolah, tempat kalian menimba ilmu untuk masa depan,” imbaunya.

Selanjutnya, Kasubsektor Rakit Kulim ini juga berpesan kepada siswa agar giat dalam menuntut ilmu disekolah, tidak berbuat masalah, belajar dengan baik supaya apa yang dicita-citakan bisa tercapai.

Dalam hal berlalu lintas, IPDA Jon Hendri juga menghimbau bapak/ibu majelis guru, para siswa, agar selalu menjaga keselamatan diri sendiri dan keselamatan orang lain.

“Kepada kita semua mari untuk selalu menjaga kamtibmas, baik dilingkungan sekolah, tempat bekerja maupun dilingkungan masyarakat,” imbaunya lagi.

Upacara yang dilaksanakan dari pukul 07.30 WIB hingga pukul 08.30 WIB berlangsung hikmat dan lancar. ***

Edior: Fahrul Rozi/Penulis: Asrul Hadi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews