Warga Panik dan Jauhi Laut Saat Gempa Magnitudo Guncang Mentawai

LAMANRIAU.COM, SUMATERA BARAT – Gempa Magnitudo 7,3 mengguncang Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), pada Selasa dini hari 25 April 2023, sekitar pukul 03.00 WIB. BMKG mengeluarkan peringatan dini potensi tsunami.

BMKG Padang Panjang mengeluarkan informasi gempa berpusat di 177 KM Barat laut Kepulauan Mentawai Sumbar, 178 KM tenggara Nias Selatan, 180 KM barat laut Tua Pejat Mentawai pada kedalaman 84 KM.

Guncangan gempa terasa hampir di sebagian besar wilayah Sumbar, di Kota Payakumbuh guncangan terasa berayun dengan durasi yang cukup lama.

Dalam informasi peringatan dini potensi tsunami yang dikeluarkan BMKG Padang Panjang, pemerintah kabupaten dan kota yang dalam status awas, masyarakat diminta untuk segera dievakuasi.

Episentrum gempa berada di 0,93 Lintang Selatan, 98,39 Bujur Timur, 177 Km Barat Laut Kepulauan Mentawai dengan kedalaman 84 km.

BMKG mengimbau waspada untuk wilayah Pulau Tanabala, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara. Waktu tiba gelombang dapat berbeda. Gelombang yang pertama bisa saja bukan yang terbesar.

Editor: Fahrul Rozi/Penulis:M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *