Petugas KPK Bawa Dua Koper Tinggalkan Kantor Kesbangpol Pekanbaru

Petugas KPK meninggalkan Kantor Badan Kesbangpol Pekanbaru.

LAMANRIAU.COM , PEKANBARU – Petugas KPK menuntaskan penggeledahan Kantor Badan Kesbangpol di Gedung Limas Kajang Kompleks Perkantoran Pemerintah Kota Pekanbaru, Selasa (10/12/2024) malam.

Empat petugas KPK meninggalkan kantor itu dengan membawa dua koper.

Satu koper warna hitam dan satu koper warna kuning. Tiga mobil Innova warna hitam menanti dan membawa seluruh petugas meninggalkan gedung.

Ada juga dua personel kepolisian bersenjata ikut meninggalkan gedung bersama petugas dari KPK.

Namun tidak terlihat mantan Plt Kepala Badan Kesbangpol Pekanbaru, Mirwansyah ikut bersama petugas KPK.

Ada dua kantor yang digeledah KPK di Kompleks Perkantoran Pemerintah Kota Pekanbaru. Yakni Dinas Perhubungan dan Kantor Badan Kesbangpol.

Penggeledahan kantor ini masih terkait aliran dana dugaan korupsi yang melibatkan mantan Pj Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa.

Kasus dugaan korupsi ini juga menjerat Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution dan Plt Kepala Bagian Umum Sekertariat Daerah Kota Pekanbaru, Novin Karmila. (*)

 

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews