LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Timnas Indonesia akan melakoni laga krusial melawan Vietnam dalam matchday ketiga Grup B Piala AFF 2024. Pertandingan ini akan digelar di My Dinh National Stadium, Hanoi, pada Minggu, 15 Desember 2024, pukul 20.00 WIB.
Laga ini menjadi sorotan sebagai big match karena kedua tim menduduki posisi teratas klasemen sementara Grup B. Vietnam sementara ini memimpin klasemen berkat keunggulan selisih gol, sedangkan Indonesia berada di posisi kedua.
Di peringkat FIFA, kedua tim memiliki jarak yang tipis. Saat ini, Indonesia berada di peringkat ke-125 dunia dengan total 1.135,11 poin, sementara Vietnam menempati posisi ke-116 dengan 1.161,11 poin.
Menurut simulasi dari football-ranking.com, hasil pertandingan ini akan berdampak langsung pada peringkat FIFA kedua tim.
Apabila Indonesia meraih kemenangan, tim Garuda akan memperoleh tambahan 2,38 poin. Sebaliknya, jika kalah, Indonesia akan kehilangan 2,37 poin, yang berpotensi menurunkan posisi ke peringkat 126 dunia.
Jika pertandingan berakhir imbang, Indonesia hanya akan memperoleh tambahan 0,13 poin.Dalam lima pertemuan terakhir, Indonesia lebih unggul dengan tiga kemenangan, sementara Vietnam hanya mampu meraih satu kemenangan.
Pada pertemuan terakhir di Kualifikasi Piala Dunia pada 26 Maret 2024, Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor telak 3-0.
Meski demikian, Vietnam memiliki kepercayaan diri tinggi setelah mencetak empat gol tanpa balas ke gawang Laos pada laga pembuka mereka.Dengan pengalaman serta kualitas individu yang mumpuni, Vietnam diprediksi akan mengandalkan kreativitas lini tengah untuk menguasai jalannya pertandingan.
Sementara itu, Indonesia harus menjaga kekokohan lini pertahanan dan memanfaatkan peluang melalui serangan balik yang efektif. Setelah menghadapi Vietnam, Indonesia akan kembali bermain di kandang untuk menjamu Filipina dalam lanjutan Piala AFF 2024.
Pertandingan melawan Filipina dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 21 Desember 2024, pukul 20.00 WIB di Stadion Manahan, Surakarta.
Berdasarkan data dari 11v11, dalam lima pertemuan terakhir, Timnas Indonesia unggul dengan meraih dua kemenangan, sementara tiga laga lainnya berakhir imbang. Kemenangan terbaru Indonesia terjadi pada 11 Juni 2024 di ajang Kualifikasi Piala Dunia FIFA, dengan hasil akhir 2-0 untuk Garuda.
Daftar 24 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Kiper:
- Cahya Supriadi
- Erlangga Setyo
- Daffa Fasya
Pemain Belakang:
- Pratama Arhan
- Robi Darwis
- Sulthan Zaky
- Kakang Rudianto
- Muhammad Ferarri
- Dony Tri Pamungkas
- Asnawi Mangkualam
- Mikael Alfredo Tata
- Kadek Arel
- Achmad Maulana Syarif
Gelandang:
- Marselino Ferdinan
- Zanadin Fariz
- Rayhan Hannan
- Rivaldo Pakpahan
- Arkhan Fikri
Penyerang:
- Hokky Caraka
- Ronaldo Kwateh
- Arkhan Kaka
- Rafael Struick
- Victor Dethan
- Alfriyanto Nico
Jadwal Vietnam vs Timnas Indonesia
- Stadion: Viet Tri, Phu Tho
- Hari/Tanggal: Minggu, 15 Desember 2024
- Waktu: 20.00 WIB
- Siaran Langsung: RCTI, GTV
- Live Streaming: Vision+
- Link Streaming: https://www.visionplus
Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim