LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – PSPS Pekanbaru akan melakoni laga tandang perdana babak 8 besar Liga 2 Pegadaian Indonesia menghadapi Persiraja Banda Aceh, Senin 20 Januari 2025 malam ini. Pelatih PSPS Pekanbaru Aji Santoso berharap anak asuhnya dapat membawa pulang poin demi menggapai asa menuju Liga 1 2025 musim nanti.
Menghadapi Persiraja Banda Aceh, pertandingan ini dijadwalkan berlangsung di Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh, mulai pukul 20.30 WIB.
Pada babak penyisihan, Persiraja tak terhentikan dan berada di top klasemen dengan 34 poin. Sedangkan PSPS Pekanbaru harus puas berada di klasemen ketiga di bawah PSKC Cimahi dengan raihan poin yang sama yaitu 27. Meski dalam dua kali pertemuan, kedua tim bermain imbang.
Pelatih Aji Santoso menyatakan kesiapan tim PSPS Pekanbaru untuk pertandingan ini. Ia memastikan seluruh pemain dalam kondisi prima. “Meskipun kita tahu laga ini seharusnya digelar kemarin, namun kita datang ke Aceh ini dalam kondisi yang siap apapun situasinya,” ungkap Aji Santoso.
Aji Santoso juga mengungkapkan hampir semua tim menambah kekuatan dalam mempersiapkan babak 8 besar. Namun baginya kekuatan setiap tim rata dan tidak ada yang begitu mendominasi. “Di babak 8 Besar ini hampir semua tim menambah kekuatan, termasuk kita lihat Persiraja. Dan di grup ini semua tim saya pikir kekuatannya berimbang, tidak ada yang begitu superior,” ujar Aji Santoso.
Meskipun melakoni laga tandang ke Aceh, Aji Santoso tetap menggunakan strategi menyerang. Ia optimis dengan membawa pulang poin penting untuk PSPS Riau. “Filosofi sepakbola saya adalah menyerang. Saya akan sangat senang jika kami bisa pulang dengan tiga poin. Semoga,” tambahnya. ***