Riau  

Kunjungi Kantor Kades Benai Kecil, Mafirion: Anak Desa Jangan Takut Bersaing di Kota Besar

LAMANRIAU.COM, KUANSING – Anggota DPR RI asal Riau, Mafirion, menyambangi Kantor Kepala Desa Benai Kecil, Kecamatan Benai, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Sabtu (28/4) sore.

Anggota Komisi IX DPR yang membidangi persoalan tenaga kerja dan kesehatan ini diterima langsung oleh Irfan, selaku Kades Benai Kecil dan sejumlah tokoh masyarakat setempat.

Pada kesempatan ini, Mafirion yang juga anggota Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengatakan, para pemuda desa hendaknya tidak merasa kalah saing terutama menyangkut tenaga kerja dengan orang-orang yang berada di kota besar.

“Saya juga berasal dari desa, sekolah di desa lalu merantau ke kota. Saya tidak pernah merasa minder dalam menghadapi persaingan di kota. Kita harus percaya diri, bahwa anak-anak desa sebenarnya juga mempunyai kemampuan yang sama, tinggal tergantung bagaimana kita memanajemen persaingan tersebut, ” ungkap Mafirion, mantan Ketua PSSI Riau ini.

Eks wartawan Kompas ini juga mengisahkan bagaimana dirinya bertarung menjalani hidup di kota. Bermodalkan tamatan Sekolah Menengah Atas (SMA), ia harus berkompetisi dengan orang-orang lulusan perguruan tinggi dalam mencari kerja.

“Berdasarkan pengalaman saya itulah saya mengimbau kepada para anak muda desa, jangan takut bersaing dalam hal mencari pekerjaan. Sekolah tinggi itu penting, tapi bukan berarti setelah jadi sarjana akan sukses mendapatkan pekerjaan sesuai kehendak kita. Tetap ada tantangan dan persaingan yang sangat ketat,” tandasnya.

Sementara, Kades Benai Kecil, Irfan mengatakan, dirinya tak menyangka akan kedatangan anggota DPR Dapil Inhil, Inhu, Kuansing, Pelalawan dan Kampar ini ke kantornya yang beralamat di Jalan Agus Salim.

“Kami warga desa Benai Kecil dalam kesempatan ini berharap pula agar diberikan bantuan pupuk dan bibit untuk kelompok tani di pedesaan Benai Kecil,” imbuhnya. (rls)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *