Riau  

Kepala BPBD Riau Sebut Daerah Terkena Banjir Mulai Surut

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau, Edwar Sanger mengatakan, saat ini dari 6 kabupaten/kota yang terdampak banjir sudah ada sebagian yang surut.

“Penanganan sudah kita lakukan di beberapa daerah, dan kita juga sudah berkordinasi dengan BPBD kabupaten/kota serta instansi terkait terhadap penanganan banjir ini,” kata Edwar Sanger, Kamis (26/12/2019).

Edwar juga menyatakan, korban banjir sudah ditangani petugas di lokasi banjir.

“Kami juga berharap banjir yang melanda Kabupaten Kampar, Rokan Hulu, Kuansing, Pelalawan, Rokan Hilir dan Indragiri Hulu bisa cepat selesai,” lanjutnya.

Selain itu, terdapat juga beberapa masyarakat yang sudah terisolisir, khususnya di Kampar dan di Rokan Hulu.

“Yang banjir tinggal di daerah hilir saja. Kebutuhan di posko banjir juga masih cukup, kemarin saya juga sudah meninjau dapur-dapur umum yang didirikan oleh Dinas Sosial maupun BPBD. Kebutuhan di posko masih dapat dipenuhi oleh pemerintah kabupaten/kota,” jelasnya.

Edwar juga menambahkan bahwa Pemprov Riau juga membantu daerah-daerah yang terdampak banjir. “Pak Gubernur sudah turun ke Indragiri Hulu, Kuansing, dan Pak Wakil Gubernur ke Rokan Hulu, Kampar, Rokan Hilir,” tukasnya.

“Melihat dari kondisi kemarin, Buluh Cina Kampar juga sudah jauh membaik. Kalau sebelumnya kan tidak bisa lewat, kalau kemarin sudah bisa lewat,” katanya. (PB)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *