Ustadz Tengku: Kenapa Masjid yang Mau Kalian Atur

LAMANRIAU.COM, JAKARTA – Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ustadz Tengku Zulkarnain menolak keras wacana Kementerian Agama (Kemenag) mengatur teks khotbah Jumat setiap masjid di Kota Bandung.

“Kami menolak dgn keras wacana Pemerintah mengatur dan membuat materi khutbah Jum’at utk para Khatib di masjid. 1. Kenapa masjid yg saja yg mau kalian atur? 2. Ini bukan negara Kerajaan mau seenaknya diatur2. 3. Ini NKRI negara Demokrasi. 4. Tdk pernah terjadi sepanjang sejarah,” cuit akun Twitter @ustadtengkuzul, dikutip Rabu (22/1/2020).

Nantinya, para khatib harus menyesuaikan dengan teks yang disiapkan pemerintah. Untuk itu, Ustadz Tengku meminta pemerintah sebaiknya fokus mengurus kemashalatan rakyat.

“Stabilkan harga. Bongkar korupsi dan maling besar. Hukum berat para maling uang negara/rakyat bkn cuma 2 tahun kayak maling ayam. Salurkan subsidi sesuai dgn UUD. Sejahterakan rakyat. Serahkan urusan agama Islam ke MUI dan Ormasy,” tulis dia. (ILC)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *