LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi (Rakor) Gubernur se-Sumatera tahun 2020.
Gubernur Riau Syamsuar mengatakan, kegiatan Rakor ini merupakan bentuk kerjasama dan sinergi Provinsi Riau dengan seluruh provinsi di pulau Sumatera.
Hal ini diungkapkannya saat memberikan kata sambutan di kegiatan perayaan HUT ke 50 Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR), Senin (24/02/2020).
“Untuk dimaklumi, pada acara pertemuan yang lalu di Bengkulu, menghasilkan salah satunya bahwa Riau di tahun 2020 akan menjadi tuan rumah pada kegiatan Rakor Gubernur se Sumatera,” katanya.
Syamsuar mengharapkan, melalui kerjasama antar provinsi tersebut, tentunya pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat dapat lebih baik.
“Tentunya kerjasama ini patut kita pelihara terus, agar nanti di masa yang akan datang pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat dapat lebih baik kita harapkan,” katanya.
Syamsuar menambahkan, bahwa Provinsi Riau merupakan provinsi yang strategis pada penguatan pembangunan investasi di sektor perdagangan internasional. Hal ini berdampak nantinya kepada lajunya arus investasi dari darat dan luar negeri.
“Provinsi Riau telah ditetapkan oleh pemerintah pusat menjadi jalur perdagangan internasional melalui kerjasama Indonesia-Malaysia-Thailand,” tutupnya. (MCR)