Skadron teknik 045, Juara Lomba Renang Antar Satuan

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU  Skadron teknik 045 berhasil meraih juara pertama pada lomba renang antar satuan dijajaran Lanud Roesmin Nurjadin dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-74 TNI Angkatan Udara yang dilaksanakan di Kolam renang Tirta Andalan Lanud Rsn, Selasa (25/2/2020) lalu.

Pada lomba renang ini tiap tim terdiri dari 5 orang peserta dengan sistem beregu atau estafet, gaya yang dipergunakan gaya dada, bebas, dada, bebas, dada. Dengan jarak tempuh setiap perenang adalah 30 meter.

Sebelum pelaksanaan lomba renang Kasi Binjaskemil Letkol kes Ojak Sibarani memberikan tata cara dan peraturan dalam lomba renang serta memimpin pemanasan.

Dalam perolehan lomba renang Skadron Teknik 045 berhasil menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 2 menit 4 detik, diusul tercepat kedua Skadron Udara 16 dengan catatan waktu 2 menit 6 detik serta tercepat ketiga diraih oleh Skadron Udara 12 dengan catatan waktu 2 menit 13 detik.

Hadir menyaksikan lomba renang, Kadispers Kolonel Pnb Dedy Supriyanto, Kadislog Kolonel Tek Dwi Wihananto, Komandan Satuan dan para suporter seluruh tim. (MCR)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *