LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar, optimis kedepannya ekonomi berbasis syariah akan berkembang pesat di Provinsi Riau.
Hal ini dilatarbelakangi oleh letak Provinsi Riau yang sangat strategis, karena berbatasan langsung dengan berbagai negara-negara yang ada di Asia menjadikan Riau banyak dilirik masyarakat asing untuk investasi.
“Kita sangat optimis kalau ekonomi syariah ini akan berkembang di Riau,” katanya saat menghadiri acara pemberian gelar Bapak Ekonomi Syariah kepada Wakil Presiden RI, di UIN Suska Riau, Jumat (6/3/2020).
Tambahnya, perkembangan investasi di Riau juga meningkat pesat. Tahun 2019 lalu, Riau berhasil menarik investasi sebesar 42 triliun dari target awal hanya 24 triliun.
“Tahun 2020 ini target Provinsi Riau 44 triliun. Target investasi ini akan diwujudkan bersama dengan stakeholder yang ada di Riau,” ucapnya.
Selain itu, Syamsuar juga menyebutkan langkah percepatan ekonomi syariah di Riau juga didukung dengan pembangunan infrastrukturnya, salah satunya melalui percepatan akses pembangunan roro Malaka – Dumai.
“Jadi semakin cepat aksesnya dan semakin mudah juga,” terang Datuk Seri Setia Amanah tersebut.
Melalui kedatangan orang nomor dua di Indonesia ke Riau ini, diharapkan Syamsuar mampu mendorong percepatan pembangunan dan perkembangan ekonomi syariah di Riau.
“Semoga dengan kedatangan KH. Ma’ruf Amin semakin menjadikan pembangunan ekonomi syariah segera terealisasi,” ucapnya. (ADV)