Riau  

Gubri Syamsuar Pimpin Apel Penanganan Karhutla Di Riau

Gubri Syamsuar Pimpin Apel Penanganan Karhutla Di Riau

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Gubernur Riau Syamsuar memimpin langsung apel kesiap siagaan penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) yang dilaksanakan di halaman kantor Gubernur Riau, Selasa (16/3/2021).

Apel kali ini selain diikuti oleh unsur Forkopimda Riau juga diikuti oleh seluruh bupati dan walikota, Dandim, Kapolres, kepala BPBD dan pimpinan perguruan tinggi se provinsi Riau. Selain itu, sejumlah perusahaan juga ikut dalam apel kesiapsiagaan penanganan Karhutla ini.

Pada kesempatan tersebut, Gubri Syamsuar menyampaikan, apel ini dilaksanakan untuk memastikan kesiapan satgas penanggulangan Karhutla. Baik dari sisi personil maupun dari sisi peralatan untuk pemadaman Karhutla.

Baca : Gubri Sarankan Area Karhutla Dipasang Police Line

“Semua kita lakukan guna mempertahankan Riau bebas asap di tahun 2021 ini,” kata Gubernur Riau. .

Selain itu, Gubri juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh personil pemadam kebakaran lahan yang tergabung dalam Satgas Karhutla Riau. Mulai dari TNI, Polri, Manggala Agni, MPA, Satpol PP serta dunia usaha. Sebab saat ini diantara mereka ada yang masih berjibaku ditengah hutan untuk memadamkan kebakaran lahan.

“Tetap semangat, tetap solid, jaga kesehatan dan keselamatan baik perorangan maupun kelompok,” katanya.(MCR)**

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *