LAMANRIAU.COM, JAKARTA – Setelah marak berhembus isu adanya penangkap seorang manajer artis kenamaan, akhirnya polisi mengkonfirmasi kebenarannya.
Kapolres Jakarta Barat Kombes Polisi Pasma Royce, Jumat, 5 Agustus 2022, mengakui jajarannya telah menangkap ID.
MID disebutkan berstatus manajer artis Bunga Citra Lestari (BCL)
“Benar, kami mengamankan seorang manajer penyanyi ternama terkait penyalahgunaan narkoba,” kata Kapolres Jakarta Barat Komisaris Besar Pasma Royce .
Kasat Narkoba Polres Jakarta Barat Ajun Komisaris Besar Akmal menyatakan Ikhsan Doddyansyah ditangkap di daerah Jakarta Selatan, Kamis, 4 Agustus 2022.
“Ditangkap di apartemennya di Pasar Minggu Jakarta Selatan,” ucap dia.
Tapi Kombes Akmal buru-buru menambahkan, saat penangkapan, Ikhsan Doddyansyah tidak bersama Bunga Citra Lestari atau BCL
“Tak ada,” tegasnya
Dalam penangkapannya, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa psikotropika.
“Saat ini yang bersangkutan sedang menjalani rangkaian penyidikan dan akan kami berikan informasi selengkapnya nanti,” ucapnya.