Tekno  

Twitter Down Malam Ini, Semua Pengguna Di Buat Panik

Twitter Down Malam Ini, Semua Pengguna Di Buat Panik

LAMANRIAU.COM, KAMPAR – Twitter Down alias saat ini tidak bisa di akses oleh pengguna sosial media twitter. Peristiwa yang jarang terjadi dalam kehidupan sosial media kembali terjadi.

Perlu di ketahui, bahwa Twitter sendiri merupakan sebuah media sosial dan banyak sekali yang menggunakannya. Twitter sendiri merupakan sumber informasi tercepat daripada platform lainnya.Sehingga, jika Twitter error hari ini, banyak warga Twitter yang resah.

Sejumlah warganet di Indonesia mengekuh tentang peristiwa ini, sudah banyak laporan terkait masalah ini di situs Downdetector. Adapun laporan tentang Twitter tumbang ini mulai naik pada Minggu malam 11 Desember 2022 pukul 20.50WIB, dengan jumlah laporan mencapati 1.701.

Mayoritas laporan masalah yang di laporkan pengguna, mulai dari koneksi server sebanyak 52 persen, tidak bisa mengakses Twitter lewat web hingga 24 persen.

Sementara itu, 24 persen pengguna melaporkan diri mereka tidak bisa login ke Twitter lewat situs atau aplikasi Android dan iOS.

Ketika berusaha masuk ke dalam Twitter.com, pengguna akan di hadapkan pesan bertuliskan “Something went wrong, but don’t fret-let’s give it another shot,” dan tombol “try again.”

Sedangkan di aplikasi, pengguna akan mendapatkan pesan “Tweets aren’t loading right now.” Selain di Indonesia, sejumlah pengguna di berbagai negara di dunia juga mengalami Twitter eror.

Lantas, apa penyebab Twitter eror hari ini?

Hingga berita ini di unggah, pihak dari Twitter belum mengumumkan secara resmi terkait errornya platform Twitter ini. Kemungkinan, beberapa saat lagi para pihak developer Twitter akan segera membenahi platform tersebut.

Beberapa pengguna mengunggah status yang mengabarkan jika mereka tidak bisa mengakses akun Twitter mereka.

Rata-rata mereka panik karena takut akun mereka terhapus. Namun anehnya, setelah ganti akun yang lain juga sama saja. Twitter tetap error.

“Twitter lagi down kah ??? Atau akun gua di blokir ??? Gua ganti akun juga gak ada perbedaan,” tulis laman Facebook Parah Sih Ini.

Sepertinya kali ini Twitter benar-benar down dan tidak bisa di akses.maka dari buat pengguna twitter yang mengalami hal yang serupa di sarankan untuk tidak panik.

Editor : Fahrul Rozi / Penulis : M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews