Tahun 2023 Investasi di Pekanbaru Melebihi Target Yang Ditetapkan

lamanriau
LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Kota Pekanbaru di 2023 ini di berikan target investasi sebesar Rp5 triliun oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.
Target yang di tetapkan tersebut meningkat sebesar Rp100 miliar dari target investasi tahun 2022 senilai Rp4,9 triliun.
“Insyaallah bisa tercapai sesuai target yang di tetapkan,” ucap Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Pekanbaru Akmal Khairi.
Di sampaikannya, sepanjang 2022 lalu total investasi yang masuk ke Kota Pekanbaru mencapai angka Rp5,1 triliun, atau melebihi dari target sebesar Rp4,9 triliun. Untuk investasi terbesar di 2022 masih di dominasi oleh Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN).

Adapun capaian investasi terbesar itu datang dari Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN), karena banyaknya pelaku usaha kecil-kecilan yang berkembang di Kota Pekanbaru.

“Pelaku usaha kecil-kecil itu banyak, jadi kalau di kumpulkan ternyata banyak juga dia. Beda dengan daerah lain, besar-besar tapi sedikit-sedikit,” ungkapnya.

Dengan banyaknya pelaku usaha kecil, sehingga berdampak positif juga pada investasi di Pekanbaru.

“Tetapi kita hitung kita kumpulkan, juga ternyata banyak juga jadinya sehingga meningkatkan investasi di Kota Pekanbaru juga,” ungkapnya.

Ia menilai, Kota Pekanbaru tidak memiliki sumber daya alam. Kota Pekanbaru lebih kepada jasa, perdagangan dan industri. Salah satunya, karena MPP ini mendapatkan peringkat pertama se-Indonesia, tentunya orang akan datang ke Pekanbaru.

“Kita kan enggak punya sumber daya alam, jadi kita hanya punya jasa perdagangan dan industri. Sehingga hotel kita penuh, UMKM kita ramai, tentu orang belanja di Pekanbaru, nginap di sini, dan mereka akan menggunakan fasilitas yang ada di Pekanbaru. Baik kendaraan, hotel, tentu meningkatkan investasi juga,” jelasnya.

“Jadi inilah salah satunya, kita dapatkan MPP ini menjadi yang terbaik dan begitu juga Disdukcapil. Tentu orang akan datang ke sini bagaimana bisa menjadi terbaik, dan mencontoh dan sharing dengan kabupaten lain,” imbuhnya.

 

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews