KPU Inhu Lantik Ratusan Anggota PPS

LAMANRIAU.COM, RENGAT – Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri hulu, Hendrizal menghadiri pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa/Kelurahan se-Kabupaten Indragiri Hulu Pemilu 2023 . Kegiatan yang ditaja oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indragiri hulu dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Indragiri Hulu, Selasa 24 Januari 2023.

Sebelum pelantikkan, dilakukan apel gelar barisan penyelenggara untuk kesiapan Pemilu tahun 2024 yang dipimpin oleh Ketua KPU Inhu, Yeni Mairida dan diikuti oleh Sekda Inhu, unsur Forkopimda Inhu, Camat se-Kabupaten Inhu, anggota Panitia Pengawas Kecamatan (PPK) dan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang dilantik.

Ketua KPU Inhu, Yeni Mairida dalam sambutannya mengucapkan selamat bergabung menjadi pejuang demokrasi kepada anggota PPS dan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Inhu serta pihak terkait lainnya yang membantu serta mendukung tahapan pelaksanaan pemilu mendatang.

Yeni menyampaikan ada 582 orang anggota PPS yang dilantik hari ini, namun ada 2 orang yang belum memenuhi yakni desa Sungai Aur Kecamatan Batang Peranap dan Kelurahan Pasar Kota di Kecamatan Rengat. “Oleh karena itu kami akan segera berkoordinasi bersama dinas pendidikan untuk memenuhi syarat tersebut” ujarnya.

Kepada peserta PPS, Yeni berpesan setelah dilantik tugas pertama yang harus dikerjakan yaitu pembentukan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih sebanyak 1.351 orang sesuai dengan estimasi pemetaan jumlah TPS.

Hingga saat ini KPU Inhu sudah melakukan beberapa tahapan persiapan diantaranya sudah memasuki tahap verifikasi administrasi perbaikan dan akan memasuki tahapan verifikasi faktual, sebutnya.

“Segala tahapan ini sangat membutuhkan dukungan dari anggota PPS yang dilantik hari ini,” harap Yeni

Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi dalam sambutannya yang dibacakan Sekdakab Inhu Hendrizal mengucapkan selamat bertugas kepada anggota PPS dan diharapkan dapat mengemban amanah dengan baik. Beliau menegaskan kepada anggota PPS untuk tidak menerima uang dari pihak manapun sesuai undang-undang yang berlaku serta pakta integritas yang telah ditandatangani. “Kami dari pemerintah juga menegaskan kepada ASN dan non-ASN untuk netral dalam pemilu 2024 mendatang,” ungkapnya.

Beliau juga berharap anggota PPS yang dilantik dapat bekerja bersama pemerintah mensosialisasikan Pemilu 2024 kepada masyarakat sehingga tingkat partisipasi masyarakat dapat meningkat dibanding tahun sebelumnya. ***

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: Asrul Hadi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *