LAMANRIAU.COM, TAPUNG – Acara serah terima jabatan Kepala Desa Pelambaian dari Supriono kepada Fauzil Mahfuz, berlangsung penuh keakraban. Acara tersebut dipusatkan di Aula Kantor Desa Pelambaian Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Senin siang (2/3/2020).
Fauzil Mahfuz sendiri merupakan Kades yang menang pada Pilkades Serentak bergelombang pada Oktober 2019 untuk periode 2020-2026, kemudian juga telah dilantik dan dikukuhkan secara langsung oleh Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto pada Rabu 26 Februari 2020 lalu.
Selama pelaksanaan Sertijab antara Suriono dan Fauzil, kedua orang tersebut sering saling berpelukan dan saling memberikan amanah. Bahkan sebagai cenderamatapun Fauzil menyerahkan sebuah sepeda merk Aviatar.
Fauzil dalam amanatnya menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat Pelambaian, dimana saat ini telah memberikan kesempatan atau amanah kepadanya untuk membangun pelambaian enam tahun kedepannya.
Sama dengan harapan Bupati Kampar pada saat pelantikam dirinya lalu, dimana Bupati Kampar menyampaikan bahwa seorang Kades merupakan jabatan amanah bukan anugerah.
Jadi seorang Kades harus bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan ditengah masyarakat.
Sementara Kades yang lama Supriono menyampaikan ucapan mohon maaf kepada seluruh masyarakat Pelambaian apabila selama memimpin ada salah, khilaf atau kekurangan.
“Semoga dengan Kades yang baru kita bisa terus bersama membangun desa ini agar bisa lebih maju,” ujarnya.
Ditempat yang berbeda, acara serah terima jabatan Kepala Desa Sawah Kecamatan Kampar juga dilakukan.
Dimana di Aula kantor Desa Sawah tersebut dilakukan Sertijab antara Kades yang lama Supardi kepada Kades baru Edi Winata yang disaksikan langsung oleh Camat Kampar Utara, Jamilus. (MCR)