Pemko Berupaya Tuntaskan Tunda Bayar

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru terus berupaya menuntaskan pembayaran kegiatan yang belum bisa dibayarkan atau tunda bayar.

Untuk kegiatan tahun 2019, Pemko masih menyusun Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD).

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Pekanbaru, Syoffaizal mengatakan, belum mengetahui nominal angka tunda bayar tahun 2019.

“Masih belum final,” kata Syoffaizal.

Sedangkan tunda bayar tahun 2018 lalu, sampai kini masih ada yang belum dibayarkan. Syoffaizal belum bisa menyebutkan berapa angka yang belum dibayarkan.

Sebab, harus ada audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). “Angka perkiraan ada, cuma belum bisa dipublis angkanya, karena harus proses audit dulu,” jelasnya.

Ditanya apa kendala kegiatan itu tidak bisa dibayarkan, dia mengakui selain kekuatan keuangan Pemko, juga lantaran administrasi pembayaran tidak lengkap.

“Kondisi keuangan Pemko, ada juga karena administrasi. Kami kan membayar kalau ada SPM (Surat Perintah Membayar) dari OPD terkait yang meminta. Kalau tidak ada SPM-nya kami kan tidak bisa membayar,” jelasnya. (PGI)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *