Evi Juliana Berbagi Inspirasi di RRI Pekanbaru

LAMANRIAU.COM – Ketua DPD Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) kabupaten Rokan Hulu, Evi Juliana berbagi cerita sukses saat menjadi nara sumber dalam program Kelas Inspirasi di RRI Pro 2 Pekanbaru, Senin (27/6/2022).

Selain ketua Bapera ia juga menjabat Ketua Kadin Rokan Hulu. Dari segi profesi Evi merupakan Owner Rumah Sakit Surya Insani. Ia diundang sebagai nara sumber untuk berbagi inspirasi tentang dunia bisnis dan organisasi yang digelutinya.

Masa Kecil

“SD dan SMP tinggal di Rohul khususnya di Pasir Pengaraian. Jadi, memang dengan kondisi orang tua yang sederhana rasanya dengan pencapaian sekarang luar biasa,” kata Evi Juliana saat berbincang dengan presenter RRI Pro 2 Pekanbaru dikutip dari siaran channel Youtube, Pro 2 RRI Pekanbaru.

Ia mengungkapkan, dari kedua orang tua Evi belajar bagaimana ia harus gigih dan terus berusaha untuk mencapai atau meraih apa yang ia inginkan. Selesai SMP di Rohul, dan SMA Evi di Pekanbaru tepatnya di SMK Farmasi.

“Disinilah sebenarnya latar belakang bagaimana saya bisa pada posisi sekarang artinya bisnis rumah sakit,” ungkapnya.

Mengenai bergabung di organisasi, kata dia, sesudah fondasi kuat dan finansial kita sudah bagus Insya Allah kita bisa memberikan yang terbaik bagi teman-teman, keluarga dan orang lain.

Bergabung di Kadin

“Jadi memang organisasi Kadin adalah organinasi yang membawahi atau menaungi pengusaha. Kadin ini termasuk organisasi para pengusaha,” kata Evi.

“Jadi, baik itu pengusaha kecil, menengah maupun besar,” ujarnya.

“Didalam Kadin itu kita ada juga membina pengusaha-pengusaha kecil UMKM. Paling tidak dengan pengalaman yang tidak seberapa saya bisa berbagi dengan teman-teman UMKM,” ucapnya.

Aktif di Bapera

Bapera merupakan organisasi ke masyarakatan Barisan Pemuda Nusantara.

“Ini merupakan organisasi yang luar biasa. Disini saya bisa memberikan kontribusi ke masyarakat karena memang Bapera ini adalah ormas yang kegiatannya itu langsung menyentuh masyarakat baik itu sosial maupun sosial politik,” kata Evi yang saat ini aktif sebagai Ketua Bapera Rokan Hulu.

Perjalanan Membangun Rumah Sakit

Dalam membangun rumah sakit tentu ada tantangan dan risiko.

“Dalam dua tahun terbangun rumah sakit, namun pada operasional kebijakan saat itu tahun 2011 berubah. Kebijakannya pada saat itu wajib semua masyarakat itu ikut BPJS, sementara kami pada analisa awal untuk mendirikan bisnis rumah sakit tidak ada pasien BPJS, sehingga pas kita buka pasiennya gak ada,” cerita Evi.

“Jadi, sekita 2 atau 3 tahun mengalami kesulitan operasional karena memang sejak awal kita mendirikan rumah sakit untuk pasien umum tiba-tiba ada kebijakan mengenai pasien BPJS, kita harus menyesuaikan harus mengajukan dan bekerjasama,” terangnya.

“Memang butuh proses dan Alhamdulillah itu berhasil kita lewati,” tutur Evi.

Target Masa Depan

“Kalau target, pasti ada. Dalam segi bisnis, tentu ada pengembangan-pengembangan baik itu pelayanan maupun gedung dan kita juga akan ada penambahan dokter juga,” kata Evi.

“Rumah Sakit kita juga ada mendirikan klinik. Kita juga nanti akan buat klinik-klinik di Kabupaten Rokan Hulu,” ungkapnya.

Untuk pencapaian di organisasi saya berkomitmen membesar organisasi ini (red. Bapera), kata dia, bagaimana nanti masyarakat Rokan Hulu paham bahwa organisasi ini adalah organisasi sosial kemasyarakatan.

“Dirinya yakin dan percaya adanya organisasi ini, ini adalah wadah mendekatkan diri ke masyarakat,” tuturnya.

Evi mengatakan, mungkin kita nanti bisa memberikan pendampingan, penyuluhan, pengetahuan tentang kesehatan itu sendiri untuk masyarakat Rokan Hulu.

“Kita memberikan edukasi ke masyarakat Rokan Hulu bahwa kesehatan itu penting,” katanya.

“Jadi saya mencoba berbuat untuk masyarakat Rokan Hulu dengan sumber daya yang dimiliki khususnya bidang kesehatan,” ujarnya.

Untuk Kadin, kata dia, ke depan akan lebih konsentrasi ke UMKM di Rokan Hulu. Bagaimana mungkin mereka kesulitan memasarkan produk-produk padahal sebenarnya produk ini khas Rokan Hulu. “Nanti kita coba fasilitasi. Insya Allah,” katanya.

Untuk generasi muda ia berpesan tetap semangat dan jangan pesimis.

“Muda adalah kekuatan,” pungkasnya. (LR/yp)

 

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *