Sofyan Siroj Sesalkan Masih Ada Masjid Selenggarakan Tarawih di Pekanbaru Saat PSBB

Sofyan Siroj

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Sejak diberlakukanĀ  Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Pekanbaru, belum semua masyarakat mentaati aturan tersebut. Salah satu contohnya masih ada masjid yang menyelenggarakan salat tarawih berjemaah.

Anggota DPRD Riau Sofyan Siroj mengatakan, sudah seharusnya umat muslim dan semua masyarakat ikut mematuhi apa yang menjadi kebijakan dari Pemerintah tersebut.

Sebagai wilayah zona merah, sudah selayaknya pemerintah mengambil kebijakan untuk membatasi jarak dan aktifitas ramai sebagai antisipasi penyebaran Covid-19

“Aturan kan sudah ada, kebijakan yang dibuat untuk masyarakat bersama juga. Apalagi untuk daerah yang sudah zona merah, ya diikutilah (imbauan pemerintah),” kata Sofyan Siroj.

Politisi PKS ini juga menyoroti ada beberapa pihak yang menyalahkan aturan yang diberlakukan tersebut, menurutnya itu adalah hal yang salah.

“Ada yang berhenti jadi ketua masjid, ada yang menyalahkan ini-itu. Jangan lah, kita kan menjaga agar pandemi ini tak menyebar terus,” kata alumni Universitas Al Azhar Kairo, Mesir tersebut.

Untuk itu, ia berharap kerjasama dari semua pihak untuk bersama-sama dalam menekan angka penyebaran Covid-19. (MCR)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *