Terkait Corona, Belum Ada Larangan Wako Pekanbaru Soal Car Free Day

Jalan Sudirman, Pekanbaru

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU  Pemerintah Kota Pekanbaru belum memutuskan larangan aktifitas warga di Car Free Day, menyusul  ditemukan warga yang terdampak positif virus corona (Covid-19) di Indonesia.

Car Free Day atau hari bebas dari kendaraan ini digelar tiap Ahad pagi di jalan Sudirman, Kota Pekanbaru.”Kita belum dapat arahan dari pimpinan. Ahad nanti Car Free Day tetap diadakan seperti biasa,” ungkap Kepala Bidang Manajemen dan Rekayasa Lalu lintas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru, Edi Sofyan.

Menurut Edi, hingga kini belum ada instruksi dari Walikota Firdaus untuk meniadakan sementara hari bebas kendaraan bermotor itu.

Ia juga menjelaskan, olahraga juga sangat diperlukan untuk kebugaran tubuh. Selain itu, juga kondisi penyebaran virus Corona belum terlalu buruk. Masyarakat tetap bisa beraktivitas seperti biasa.

Ia mengajak, masyarakat berperilaku seperti biasa. Namun, tetap menjaga kesehatan, cuci tangan, memakai masker. Intinya, CFD menjaga kebugaran tubuh agar tidak gampang terserang virus Corona.

“Kita juga belum ada instruksi dari pemimpin membahas terkait bagaimana langkah mengantisipasi wabah virus ini. Virus corona. Jadi, intinya Car Free Day tetap dilakukan seperti biasa,” jelasnya. (MCR)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *