Titik Panas di Riau Sore Ini Menurun

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Jumlah titik panas atau hotspot di Provinsi Riau, pada Senin (30/3/2020) sore ini terpantau menurun dibandingkan hotspot pagi tadi, yakni dari 36 titik panas turun menjadi 11 titik panas sore ini.

Prakirawan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Pekanbaru, Ahmad Agus Widodo mengatakan, 11 titik panas yang berada di atas level confidence 50 persen ini, tersebar di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) empat titik panas, Bengkalis, Kepulauan Meranti, dan Siak masing-masing dua titik, serta satu titik panas di Pelalawan.

“Sore ini, Inhil terbanyak yaitu empat titik panas. Kali ini, Pelalawan hotspotnya menurun jadi satu titik. Padahal tadi pagi 23 titik panas,” kata Yasir di Pekanbaru, Senin sore.

Mengacu pada LAPAN, Ahmad menjelaskan tingkat kepercayaan rendah, sedang dan tinggi jika dikonversi ke dalam persentase berturut-turut adalah 0-29 persen untuk level confidence rendah, 30-79 persen untuk level confidence sedang dan 80-100 persen untuk level confidence tinggi dapat diduga sebagai titik api.

“Sore ini tidak ada titik panas yang berada di tingkat level confidence tinggi,” ujarnya.

Sementara itu, prakiraan cuaca di Riau pada malam hari ini berpotensi hujan ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Kampar, Pelalawan, Siak dan Rokan Hulu (Rohul).

“Dini harinya berpotensi hujan ringan hingga sedang tidak merata terjadi di sebagian wilayah Kampar dan Kuansing,” ujarnya. (MCR)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *