Gagal Jadi Tuan Rumah Pildun U-20, Shin Tae-yong Bahas Nasib Kedepanya

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Pasca gagalnya Indonesia sebagai tuan rumah piala dunia U-20 2023 dan dibubarkannya skuad Garuda Muda, pelatih Timnas Shin Tae-yong bakal membahas terkait nasibnya ke depan bersama Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Shin Tae-yong sendiri secara resmi membubarkan Hokky Caraka dkk di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SU GBK), Sabtu 1 April 2023 Karena FIFA membatalkan status Indonesia sebagai tuan rumah.

Dengan begitu, Shin Tae-yong tetap menjadi pelatih Timnas Indonesia, paling tidak hingga kontraknya habis pada akhir tahun 2023 ini.

Terkaitnya nasibnya kedepan, Shin menuturkan akan membahasnya dengan Erick Thohir dalam waktu dekat.

“Saya akan lanjut terus ya sampai akhir tahun ini, karena memang kontraknya seperti itu,” kata Shin Tae-yong Minggu 2 April 2023.

“Mungkin sesekali harus bertemu dengan Pak Erick (Thohir) untuk membicarakan masa depan saya,” tambah Shin Tae-yong.

Ia pun mengaku belum menetapkan rencana selanjutnya, apakah menetap di Indonesia atau pulang ke Korea Selatan. Apalagi agenda terdekat SEA Games 2023, sudah diambil alih oleh Indra Sjafri.

“Memang karena kemarin bentrok ya, antara SEA Games sama Piala Dunia U-20, jadi mau tidak mau saya juga tak bisa pegang Timnas SEA Games,” tuturnya.

Karena itu, Shin Tae-yong tidak punya jadwal hingga 10 Juni nanti. Agenda Timnas Indonesia baru akan dimulai lagi setelah Juni. SEA Games sendiri akan diselenggarakan di Kamboja, pada 5-17 Mei.

Pertandingan lainnya akan digelar November 2023. Sementara untuk multievent, akan berlangsung Asian Games di Hangzhou, pada 23 September – 8 Oktober mendatang.

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *