LAMANRIAU.COM, ASAHAN – Tim Evaluasi Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS) Tingkat Provinsi Sumatera Utara mengunjungi Desa Meranti Kecamatan Meranti Kabupaten Asahan untuk melakukan evaluasi, Jumat 14 April 2023.
Pada evaluasi ini Tim Evaluasi yang diKetuai M. Nirman Subkhan Nasution disambut hangat oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs John Hardi Nasution, Asisten Administrasi Umum, OPD, Forkopimcam Meranti, Kepala Desa se-Kecamatan Meranti, Ketua TP PKK Kabupaten Asahan beserta pengurus, Ketua TP PKK Kecamatan Meranti, Ketua TP PKK Desa se-Kecamatan Meranti dan tamu undangan lainnya.
Pada kesempatan ini, Bupati Asahan diwakili Sekretaris Daerah Drs John Hardi Nasution, M.Si mengucapkan selamat datang kepada tim penilai dan rombongan di Desa meranti. “Desa Meranti Kecamatan Meranti ini ditetapkan sebagai salah satu desa yang mewakili Kabupaten Asahan pada lomba LBS Tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022/2023,” katanya.
John menyebutkan, penunjukan Desa Meranti ini sesuai realita dan fakta di lapangan, di mana dukungan dan peran seluruh komponen masyarakat tanpa terkecuali, sangat mendukung keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan pelaksanaan pembangunan dan kegiatan kemasyarakatan.
“Pemerintah Kabupaten Asahan berharap agar kegiatan evaluasi ini terus dilakukan secara berkesinambungan sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara menyeluruh,” ujarnya.
Selanjutnya John mengharapkan momentum ini bersinergi dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Asahan sehingga dapat mewujudkan Masyarakat Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter.
Tidak lupa John mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas bantuan, partisipasi dan kerjasamanya dalam mensukseskan kegiatan ini. “Dan saya berpesan teruslah bina rasa kepedulian terhadap sesama mulai dari lingkup yang kecil yakni keluarga sampai ke masyarakat,” harap John.
Sebelum memasuki bimbingan dan arahan dari Ketua Tim Evaluasi Lomba, Ketua TP PKK Desa Meranti Misni Kasno menyampaikan paparannya. ***