Pemprov Riau Ambil Alih Perbaikan Jalan Lokomotif di Pekanbaru yang Rusak

LAMANRIAU.COM,PEKANBARU – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan mengambil alih perbaikan Jalan Lokomotif di Pekanbaru yang mengalami kerusakan.

Saat ini, ruas tersebut merupakan jalan kota Pekanbaru, namun nantinya akan dialihkan menjadi kewenangan provinsi sehingga proses perbaikan dapat dilakukan.

Hal ini disampaikan oleh Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto, saat meninjau kerusakan Jalan Lokomotif Pekanbaru pada Ahad 9 Juni 2024.

“Untuk perbaikan Jalan Lokomotif, kita akan menyelesaikannya dalam beberapa bulan ke depan. Nanti kita aspal dan lubang-lubang akan kita tambal,” kata Pj Gubri.

Namun, sebelum perbaikan Jalan Lokomotif dilakukan, Pj Gubri meminta Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru untuk membersihkan parit dan drainase di sekitar jalan tersebut.

“Kita lihat parit-parit ini mengalami pendangkalan, itu tugas Pak Pj Walikota Pekanbaru untuk membersihkan dan memperbaikinya,” ujarnya.

Editor: Fahrul Rozi/Penulis:M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *