LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho menyerahkan dokumen pandangan umum fraksi terhadap Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Provinsi Riau tahun 2025-2045 kepada Pemerintah Provinsi Riau.
Penyerahan dokumen tersebut diterima Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Indra, pada rapat Paripurna di DPRD Riau, Senin 08 Juli 2024.
“Naskah ini mengenai pandangan umum fraksi terhadap rancangan Perda tentang RPJPD Riau 2025-2045. Serta naskah pandangan umum fraksi terhadap rancangan Perda tentang pengelolaan sampah Provinsi Riau,” ujar Agung.
“Atas nama pimpinan dan segenap anggota DPRD kami mengucapkan terima kasih kepada saudara Pj Sekda dan jajaran yang telah berkenan menerima naskah pandangan umum fraksi terhadap rancangan Perda ini,” ucap Agung.
Agung berharap, usai naskah pandangan fraksi tersebut diserahkan, Pj Gubernur Riau (Gubri) dapat memberikan tanggapan dalam waktu dekat.
“Kami berharap kiranya dapat ditanggapi dan dijawab oleh Pj Gubri yang nantinya akan disampaikan pada rapat paripurna berikutnya,” tutup Agung. (Adv)