Tes SKD Seleksi CPNS Pelalawan 2024 Tuntas, Ini Jadwal Pengumuman

Pelamar seleksi CPNS Pelalawan 2024 mengikuti ujian SKD di Angkasa Garden Hotel Pekanbaru.

LAMANRIAU.COM , PELALAWAN – Sebanyak 1.548 pelamar CPNS Pelalawan menuntaskan tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Tes SKD berlangsung sejak pertengahan Oktober hingga November di 19 lokasi Provinsi Riau maupun luar daerah.

Lokasi ujian tersebut dipilih peserta CPNS saat proses pendaftaran sesuai dengan titik yang ditetapkan.

Ujian SKD terakhir diselenggarakan Kamis (14/11/2024) di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Kepegawaian Negara (BKN) Kota Padang dengan jumlah peserta 26 orang.

“Kemarin terakhir tes SKD bagi peserta CPNS Pelalawan di lokasi ke-19. Jadi semua tahapan sudah tuntas,” ujar Kepala BKPSDM Pelalawan, Darlis MSi, Jumat (15/11/2024).

Setelah ujian SKD, Panselnas melakukan pemeringkatan hasil ujian setiap peserta, berdasarkan nilai passing grade yang ditetapkan.

Bagi peserta yang tak lolos passing grade, langsung dinyatakan gugur. Namun peserta yang lulus ambang batas nilai untuk tiga kategori tes, memiliki kesempatan mengikuti ujian tahap selanjutnya.

Panselnas BKN akan mengumumkan hasil tes SKD dalam rentang waktu 24 November sampai 1 Desember 2024 berdasarkan jadwal.

Namun tidak semua peserta yang lolos passing grade yang akan diumumkan. Panselnas hanya mengambil tiga orang peringkat tertinggi dari setiap formasi jabatan.

“Itulah peserta yang berhak mengikuti seleksi selanjutnya. Setiap formasi diambil tiga orang yang merupakan peraih nilai tertinggi,” tambah Darlis.

Adapun formasi CPNS Pelalawan 2024 sebanyak 25 jabatan. Berarti ada 75 orang yang lolos seleksi SKD dan berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Dari 1.556 peserta akan gugur sebanyak 1.481 dan tersiksa 75 peserta untuk memperebutkan 25 formasi CPNS tahun ini.

Total peserta CPNS Pelalawan 2024 yang lolos seleksi administrasi sebelumnya mencapai 1.556 orang. Sebanyak delapan peserta tidak ikut ujian SKD karena menggunakan hasil SKD tahun 2023. (*)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews