Sejumlah Perumahan di Pekanbaru Terendam Banjir

Banjir menggenangi perumahan Mutiara Purwodadi, Jalan Purwodadi, Kota Pekanbaru.

LAMANRIAU.COM , PEKANBARU – Sejumlah pemukiman warga di Kota Pekanbaru tergenang banjir, Senin (30/12/2024).

Kondisi ini terjadi usai hujan deras yang mengguyur kota pada Senin dini hari.

Pemukiman yang berdampak seperti di sekitar Jalan Datuk Tunggul dan Jalan Cipta Karya, Jalan Swakarya dan lain-lain.
Bahkan sejumlah perumahan yang terendam banjir dengan ketinggian berkisar satu centimeter.

Banjir ini akibat drainase yang meluap hingga ke pemukiman. Drainase yang ada saat ini tidak mampu menampung air dari arah Jalan Purwodadi.

Satu perumahan yang berdampak yakni Perumahan HSB di Jalan Swakarya. Sejumlah rumah hampir digenangi banjir yang menggenang usai hujan deras Senin dini hari.

Satu warga di perumahan itu, Rini menyebut bahwa kawasan perumahan jadi langganan banjir. Ia selalu waspada saat hujan deras mengguyur dalam waktu lama.

“Setiap hujan deras air biasanya tergenang di depan rumah. Ada juga sempat masuk ke dalam rumah,” ujarnya.

Rini berbarap pihak terkait menuntaskan permasalahan banjir ini. Ia menyayangkan aliran drainase bermuara ke kawasan perumahannya.

Drainase berasal Jalan HR Soebrantas mengarah ke perumahan itu. Bahkan ada yang mengalir ke kawasan Cipta Karya Ujung.

“Semua drainase kecil mengarah ke perumahan kami. Sementara di hilirnya sedikit menyempit sehingga air lama menggenang di perumahan,” ungkapnya. (*)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews