LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Stasiun Pekanbaru Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah memperkirakan bahwa pada Kamis, 26 Oktober 2023, hujan akan mulai turun di seluruh wilayah Riau. Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat diperkirakan akan terjadi pada pukul 07.30 WIB.
Forecaster on duty BMKG, yaitu Sanya G, menyatakan bahwa hujan diprediksi akan terus turun hingga sore hari. Selama periode ini, curah hujan dapat disertai dengan angin kencang, kilat, atau petir.
“Harap berhati-hati karena ada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang bisa disertai kilat dan angin kencang di beberapa bagian Kabupaten Rokan Hulu, Pelalawan, Kuantan Singingi, Kampar, dan Kota Pekanbaru. Hujan ini dapat terjadi sepanjang pagi, siang, dan sore,” begitu penjelasannya.
Sementara itu, jumlah hotspot di Sumatera mencapai 845 titik, dengan 7 titik hotspot yang masih terdeteksi di wilayah Riau.
“Titik panas atau hotspot tersebar di Kabupaten Siak sebanyak 6 titik dan Pelalawan sebanyak 1 titik,” kata penjelasannya.***
Editor: Fahrul Rozi/Penulis:M.Amrin Hakim