Tekno  

YouTube Premium Naikkan Harga, Paket Baru Segera Diluncurkan

YouTube Premium

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – YouTube kembali menaikkan harga langganan Premium secara global. Setelah sebelumnya harga naik di Amerika Serikat pada Juli 2023, kali ini kenaikan diterapkan bagi pengguna di luar AS, berlaku mulai November 2024.

Berdasarkan laporan Android Police, Senin 23 September 2024, kenaikan ini terbilang signifikan, dengan beberapa pelanggan melaporkan lonjakan hingga 50%.

Harga Baru di Beberapa Negara Eropa

Di negara-negara seperti Irlandia, Belgia, Belanda, dan Italia, harga YouTube Premium Family akan naik dari 18 euro (sekitar Rp 300 ribu) menjadi 26 euro (sekitar Rp 400 ribu). Untuk paket individual, harga akan menjadi 18 CHF (sekitar Rp 300 ribu).

Di Swiss, paket keluarga naik dari 24 CHF (sekitar Rp 400 ribu) menjadi 34 CHF (sekitar Rp 500 ribu), sementara paket individual mencapai 18 CHF (sekitar Rp 300 ribu).

Di Swedia, langganan Family meningkat dari 179 SEK (sekitar Rp 200 ribu) menjadi 279 SEK (sekitar Rp 400 ribu).

Kenaikan Harga di Wilayah Lain

Selain di Eropa, YouTube juga menaikkan harga di Timur Tengah, Singapura, Thailand, dan Indonesia. Sebelumnya, harga sudah meningkat di India sebesar 15-20% pada akhir Agustus.

Pengguna yang berlangganan melalui App Store iOS juga akan merasakan kenaikan harga yang lebih tinggi mulai November mendatang.

Lebih Mahal dari Layanan Kompetitor

Kenaikan ini membuat YouTube Premium lebih mahal dibandingkan dengan layanan streaming musik seperti Spotify dan Apple Music. Banyak pengguna di Reddit yang mengeluhkan hal ini dan mempertimbangkan untuk berpindah ke layanan lain.

Selain kenaikan harga, YouTube juga semakin memperbanyak iklan pada layanan gratisnya, termasuk iklan yang tidak bisa dilewati di smart TV dan iklan yang muncul saat video dihentikan (Pause ads).

YouTube Premium Segera Rilis Paket Langganan Terbaru

YouTube sebelumnya dikabarkan sedang mengembangkan beberapa paket berlangganan baru untuk layanan YouTube Premium. Informasi ini disampaikan melalui unggahan di komunitas resmi beberapa hari yang lalu.

Mengutip laporan dari The Verge, YouTube belum memberikan detail lebih lanjut mengenai paket-paket yang dimaksud. Namun, unggahan tersebut memberikan sedikit gambaran mengenai rencana pengembangan paket berlangganan ini.

“Kami berkomitmen untuk menyediakan lebih banyak opsi paket berlangganan bagi anggota, memperluas penawaran ke lebih banyak wilayah, memperkenalkan paket baru, dan mencari cara agar Anda dapat berbagi manfaat dengan teman-teman di masa depan,” demikian pernyataan dalam unggahan tersebut.

Saat ini, YouTube Premium menawarkan tiga paket utama: Paket Individual seharga Rp 59.000, Paket Family seharga Rp 99.000, dan Paket Student seharga Rp 34.990.

Setiap paket menawarkan berbagai keuntungan, termasuk menonton video tanpa iklan, mengunduh video untuk ditonton offline, dan akses ke YouTube Music tanpa iklan.

Meskipun detail mengenai bentuk dan manfaat dari paket baru ini belum dijelaskan, YouTube memastikan inovasi tersebut akan meningkatkan pengalaman pengguna.

Sebagai bagian dari upaya meningkatkan jumlah pelanggan Premium, YouTube juga terus menambahkan fitur-fitur baru. Beberapa fitur baru ini sudah tersedia untuk publik, sementara lainnya masih dalam tahap eksperimen.***

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews