LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Sejumlah daerah di Riau hari ini kembali berpotensi diguyur hujan. Diperkirakan hujan berpotensi terjadi pagi hingga siang nanti.
Demikian dikatakan analisis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbari, Marzuki, Minggu (12/4/20). Sementara untuk sore dan malam, kemungkinan potensi hujan tidak terjadi.
“Pagi hingga siang nanti berpotensi turun hujan di sebagian wilayah Riau,” kata Marzuki.
Untuk pagi hari cuaca cerah berawan. Potensi hujan ringan yang tidak merata terjadi di sebagian wilayah Rokan Hilir, Rokan Hulu, Bengkalis, Kuantan Singingi, Kampar, dan Pekanbaru.
Sementara siang hari, cerah berawan. Potensi hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai petir terjadi di sebagian wilayah. Indragiri Hulu, Pelalawan, dan Kuantan Singingi.
“Sore, malam hari cerah berawan. Dini hari cerah berawan. Tidak ada potensi hujan,” ujarnya.
Adapun untuk titik Panas (hotspot) pagi ini BMKG mendeteksi di wilayah Sumatera 10 titik. Yakni dengan rincian Lampung 2 titik, Sumatera Utara 1 titik, Kepulauan Riau 5 titik. Sedangkan Riau terdapat 2 titik, terdapat di Bengkalis. (MCR)