LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Hari raya Idul Adha 1441 Hijriah tahun ini, Masjid Darul Abrar DPRD Provinsi Riau seyogyanya akan memotong sepuluh ekor sapi qurban bantuan dari berbagai donatur. Sayangnya, hingga pada hari pelaksanaan, Minggu 2 Agustus 2020, dua ekor sapi bantuan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) V tak kunjung tiba.
Ketua Panitia Qurban yang juga Ketua Pengurus Masjid Darul Abrar, Sugeng Pranoto mengatakan, sesuai jadwal ada sepuluh sapi disiapkan pengurus untuk dibagikan ke masyarakat. Itu berasal dari PT RAPP, PT Duta Palma, Bank Riau Kepri dan juga qurban yang dilakukan oleh anggota DPRD Riau, termasuk dua ekor dari PTPN V.
“Kami tidak tahu, sampai pelaksanaan, sapi dari PTPN V tak jadi diantarkan. Sementara menurut berita media yang saya baca, PTPN katanya sudah menyerahkan sapi tersebut ke DPRD Riau,” ujar Sugeng, Rabu 5 Agustus 2020.
Sugeng mengaku menyampaikan hal ini bukan sekedar menagih janji dari perusahaan BUMN tersebut, tetapi juga untuk mengklarifikasi. Sebab panitia tak ingin disebut tidak amanah dalam melaksanakan tugas agama tersebut.
“Kami berencana untuk klarifikasi ke PTPN V. Sebab kalau memang sudah diserahkan ke masjid, mestinya sudah sampai. Atau dengan siapa mereka serahkan,” lanjut anggota Komisi III DPRD Riau itu.
Sejatinya, kata dia, panitia saat itu telah menyiapkan 1000 kupon daging untuk dibagikan ke masyarakat dan pegawai harian lepas di lingkungan DPRD Riau.
“Tapi karena sapi dari PTPN V ini tak datang, kami kekurangan daging. Ada sekitar 50 kupon tidak tersalur, serta 50 kantong lagi yang rencana akan dibagikan ke panti asuhan juga tidak jadi dilakukan,” tutup dia. (RUL)