Penyebab Utama Pasien Covid-19 Meninggal Akibat Diabetes

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir

LAMANRIAU.COM, PEKANBARUPasien Covid-19 di Riau yang meninggal dunia, rata-rata memiliki penyakit penyerta. Hal tersebut yang membuat pasien positif Covid-19 dengan penyakit penyerta sulit untuk sembuh dan akhirnya meninggal dunia.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir mengatakan pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia dengan penyakit penyerta paling banyak yakni diabetes. Selain diabetes, penyakit hipertensi juga banyak diderita pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia.

“Masyarakat yang memiliki riwayat penyakit seperti diabetes, untuk dapat lebih waspada,” kata Mimi, Minggu 19 September 2020.

Lebih lanjut dikatakannya, pasien positif Covid-19 yang meninggal dengan penyakit penyerta lainnya yakni ginjal, pneumonia, asma, jantung, sponditis, TB paru serta dyspepsia.

“Jadi untuk menghindari penularan Covid-19, caranya dengan mari sama-sama menerapkan protokol kesehatan. Utamanya menggunakan masker, jaga jarak serta rajin cuci tangan dengan sabun,” ajaknya. (MCR)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *