Bupati Inhu Lantik Pj Kades dan Kukuhkan Perpanjangan Masa Jabatan Kades dan BPD

LAMANRIAU.COM, RENGAT – Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Rezita Meylani Yopi, S.E resmi melantik Kepala Desa Antar Waktu, Penjabat Kepala Desa sekaligus mengkukuhkan perpanjangan masa jabatan Kepala Desa dan masa keanggotaan BPD se-Kabupaten Inhu, Selasa 23 Juli 2024.

Acara yang berlangsung di Gedung Dang Purnama Rengat ini dihadiri oleh unsur perwakilan Forkopimda, PJ Sekda Inhu, Para Asisten, Pimpinan OPD, Camat, dan Anggota BPD.

Penjabat (Pj) Kepala Desa yang dilantik berjumlah 12 Kepala Desa yang berasal dari Kecamatan Rengat, Rengat Barat, Rakit Kulim, Kuala Cenaku, Seberida, Lirik, dan Batang Cenaku. Penjabat (Pj) Kades Pengganti Antar Waktu (PAW) dari Desa Pasir Ringgit l. Selain itu bupati juga mengukuhkan anggota BPD sebanyak 173 orang dari masing-masing desa di Kabupaten Inhu.

Dikesempatan itu Bupati Rezita mengucapkan selamat kepada seluruh kades dan anggota BPD yang telah dilantik. Bupati Rezita kemudian berharap para kades dan BPD dapat bersinergi dalam membangun desa.

“Atas nama pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Inhu mengucapkan selamat kepada Bapak/Ibu yang telah dikukuhkan semoga dapat bertanggung jawab dalam membangun desa,” ucap Bupati Rezita.

Bupati Rezita berpesan kepada para kades dan BPD untuk dapat senantiasa mendengarkan aspirasi dan keluhan masyarakat.

“Saya harap saudara senantiasa mendengarkan keluhan dan aspirasi masyarakat, dengarkanlah masukan dan keluhan masyarakat lebih dari apa yang kita omongkan,” tegas Rezita.

Rezita juga meminta Para kades untuk dapat segera melakukan RPJMDes dan melanjutkan pembangunan di daerah masing-masing demi mempertahankan prestasi dan meraih lebih banyak prestasi di tahun 2024 sebagai desa mandiri, desa maju, dan desa berkembang.

“Kita ciptakan inovasi-inovasi program yang memang dibutuhkan oleh masyarakat, mewujudkan visi misi Indragiri Hulu Cemerlang, mari kita bekerja keras membangun desa, kami berharap bapak/Ibu semakin bersemangat melayani masyarakat dan jika ada keluhan dari masyarakat mari bersama kita cari soulusinya bersama,” tutup Rezita.

Acara diakhiri dengan sesi foto bersama dengan seluruh Kepala Desa dan anggota BPD Se-Kabupaten Indragiri Hulu. ***

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: Asrul Hadi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews