Alami Geger Otak, Justin Hubner Batal Bela Timnas Indonesia di Piala AFF

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

LAMANRIAU.COM – Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner mengabarkan dirinya mengalami gegar otak.

Hal ini menyebabkan dirinya kemungkinan besar batal gabung tim nasional di Piala AFF 2024 karena harus menjalani perawatan empat pekan lamanya.

“Untuk semua yang bertanya kapan saya kembali, saya mungkin akan absen selama empat minggu,” tulis Hubner dikutip dari Suara.com.

“Saya mengalami gegar otak dan perlu banyak istirahat. Saya akan kembali,” sambung pemain Wolves U-21 itu.

Sebelumnya Hubner mendapat perawatan dalam pertandingan timjya melawan Aston Villa U-21 pada Minggu (15/12/2024). Ia mendapat perawatan pada menit ke-90+1 hingga harus ditandu.

Sejak saat itu belum ada informasi soal kondisi Hubner. Akhirnya, ia buka suara mengenai masalah pada dirinya.

Oleh sebab itu, dipastikan Justin Hubner tak bisa membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Sebelumnya, ada informasi eks Carezo Osaka itu merapat saat skuad Garuda masuk semifinal.

Sementara itu, Timnas Indonesia akan menantang Filipina di laga pamungkas Grup B Piala AFF 2024. Duel tersaji di Stadion Manahan, Solo pada 21 Desember.

Agar lolos ke semifinal, Timnas Indonesia harus menang atas Filipina. Namun ini juga tergantung hasil pertandingan lain di Grup B. (*)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews