Hijaukan Lingkungan, Polsek Kelayang Tanami Seratus Pohon di Sungai Banyak Ikan

LAMANRIAU.COM, RENGAT – Kapolsek Kelayang Iptu Zulmaheri, SH, MH didampingi sejumlah personil melaksanakan giat bakti sosial penghijauan/penanaman pohon serentak dalam rangka Polri Lestarikan Negeri dan Penghijauan Sejak Dini.

Kegiatan penanaman pohon serentak itu dilakukan di Desa Sungai Banyak Ikan (SBI) Kecamatan Kelayang, Rabu 23 Agustus 2023 pagi.

Hadir Camat Kelayang diwakili Sekcam Tukimin Hadisuwito, SP, Danpos Kelayang Ramil 04/PP Serka Yubianto, Lurah Simpang Kelayang M.Sisi, SE, Ketua Forum Kades Kecamatan Kelayang Elfizon, Kades Sungai Banyak Ikan Purnomo, Sekdes, Ketua BPD, Karang Taruna, serta tokoh masyarakat dan masyarakat Sungai Banyak Ikan.

“Bakti Sosial penanaman pohon serentak secara simbolis bersama Forkopimcam Kelayang ini kita laksanakan di Desa Sungai Banyak Ikan, dalam rangka Polri Lestarikan Negeri dan Penghijauan Sejak Dini”, ujar Kapolsek Kelayang IPTU Zulmaheri, SH, MH.

Menurutnya, sebanyak 100 pohon dengan rincian, pohon Jengkol 20 batang, Pohon Durian 20 batang, Pohon Petai 20 batang, Pohon Mahoni 20 batang, dan Pohon Trembesi 20 batang akan ditanam. Sejumlah pohon dilakukan penanamannya secara simbolis dan kemudian sisanya diserahkan kepada masyarakat untuk ditanam.

Kapolsek IPTU Zulmaheri, SH, MH menyampaikan, bahwa kegiatan penanaman pohon penghijauan secara serentak di negeri ini untuk menghijaukan lingkungan. Ia mengucapkan terimakasih atas peran serta  seluruh masyarakat hingga terlaksananya kegiatan tersebut. ***

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: Asrul Hadi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *