LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Jalan Lintas Tembilahan-Rengat di Desa Pekantua, Kecamatan Kempas, Indragiri Hilir (Inhil), mengalami longsor pada Jumat 27 September 2024. Kejadian yang terjadi sekitar pukul 10.15 WIB ini tidak menelan korban jiwa, namun mengganggu arus lalu lintas.
Lalu lintas di lokasi tersebut harus diatur dengan sistem buka tutup, khususnya untuk kendaraan roda dua dan roda empat.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau, M Arief Setiawan, mengonfirmasi telah menerima laporan terkait longsor di wilayah tersebut.
“Iya, kami sudah menerima laporan mengenai longsor di jalan Lintas Rengat-Tembilahan, tepatnya di Pekantua, Inhil,” ujar Arief Setiawan.
Sebagai respons, Arief menjelaskan bahwa pihaknya telah menginstruksikan Bidang Bina Marga untuk segera memeriksa kondisi jalan yang terkena longsor.
“Saat ini, Kabid Bina Marga beserta tim sudah berada di lokasi untuk mengevaluasi kerusakan akibat longsor, guna menentukan langkah penanganan,” tutupnya.***
Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim