Hari Jadi Humas Polri, Polres Inhu Bersama PWI Gelar Donor Darah

Polres Indragiri Hulu bekerjasama dengan PWI Kabupaten Inhu menggelar kegiatan donor darah di Kantor PWI Kabupaten Inhu, Selasa (29/10/2024).

LAMANRIAU.COM, RENGAT – Dalam rangka merayakan hari jadi Humas Polri yang ke-73, Polres Indragiri Hulu (Inhu) bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Inhu menggelar kegiatan donor darah di Kantor PWI Kabupaten Inhu yang terletak di Simpang Tugu Patin, Kelurahan Pematang Reba, Kecamatan Rengat Barat, Selasa 29 Oktober 2024.

“Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk menyelamatkan nyawa, tetapi juga sebagai ajang sosialisasi untuk Pilkada Damai mendatang,” kata Wakapolres Inhu Kompol Manapar Situmeang.

Acara ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar yang diwakili oleh Kompol Manapar Situmeang, serta Ketua PWI Kabupaten Inhu, Kasmedi dan Kasubsi Penmas, Aiptu Misran serta Ketua PMI Inhu Mayliswin

Kehadiran berbagai pihak ini menunjukkan dukungan yang kuat terhadap kegiatan kemanusiaan dan upaya menciptakan lingkungan yang kondusif menjelang pilkada.

Peserta donor darah terdiri dari berbagai instansi dan organisasi, antara lain personel Polres Inhu, anggota TNI dari Kodim 0302/Inhu, personel Satpol PP Kabupaten Inhu, wartawan, organisasi kepemudaan, Tameng Adat LAMR Kabupaten Inhu dan masyarakat sekitar. Kehadiran berbagai pihak ini menandakan solidaritas dan kepedulian yang tinggi terhadap sesama, khususnya dalam kegiatan kemanusiaan seperti donor darah.

“Sebanyak 25 kantong darah berhasil dikumpulkan. Meskipun demikian, sejumlah peserta lainnya tidak memenuhi syarat untuk mendonorkan darah mereka,” ujar Manapar.

Hal ini menunjukkan pentingnya kesadaran akan kesehatan dan persyaratan yang harus dipenuhi dalam kegiatan donor darah. Melalui kegiatan ini, Polres Inhu dan PWI berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah serta menciptakan suasana yang aman dan damai menjelang pilkada.

Semantara itu, Ketua PWI Kabupaten Inhu Kasmedi disela-sela kegiatan menyampaikan bahwa pihaknya menyambut baik kolaborasi humas Polres Inhu dengan PWI Inhu. Karena kegiatan itu sangat bermanfaat untuk orang banyak. “Donor darah ini bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya.

PWI Inhu sambungnya, menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang sudah mendukung kegiatan donor darah, baik kepada PMI, pendonor dan pihaknya. “Semoga kegiatan ini dapat berkelanjutan melalui momen lainnya hingga dapat memberi manfaat lebih banyak lagi kepada masyarakat,” harapnya.

Kegiatan ini menjadi contoh nyata bagaimana sinergi antara kepolisian, wartawan, dan masyarakat dapat berkontribusi positif bagi kesehatan dan kesejahteraan bersama. Ke depan, diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk mendukung berbagai kegiatan kemanusiaan lainnya di Kabupaten Inhu. ***

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: Asrul Hadi

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews