Harga Karet Petani di Sejumlah Wilayah Riau Naik

LAMANRIAU.COM , PEKANBARU – Harga bahan olahan karet (Bokar) atau karet di beberapa daerah Riau mengalami kenaikan dalam pekan ini.

Harga bokar di Apkarkusi Kuansing pekan ini naik Rp 100 per kg sehingga harganya menjadi Rp 14.726 per kg.

Harga bokar/karet di tingkat UPPB Indragiri Hulu naik Rp 100/kg dan harganya menjadi Rp 11.400 per kg.

Harga bokar di tingkat petani/KUB Rokan Hulu naik Rp 223 per kg menjadi Rp 12.457 per kg.

Kemudian harga bokar KUB Rokan Hilir (Rohil) tetap Rp 13.000 per kg. Dan harga bokar petani/KUB Kampar pekan ini tetap Rp 15.000 per kg.

Dinas Perkebunan Provinsi Riau selalu berupaya dan mendorong mutu karet petani terus meningkat melalui kelembagaan petani karet untuk bergabung dalam UPPB (Unit Pengolahan dan Pemasaran Bokar).

“Dengan demikain mutu hasil karet rakyat menjadi bersih dan harga meningkat,” ujar Kabid Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Riau Defris Hatmaja. (*)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews