Hukrim  

Bentuk Tim Gabungan, Kapolri Pastikan Usut Tuntas Konsorsium 303

kapolri usut tuntas konsorsium kaisar sambo
Kapolri menegaskan bakal mengusut tuntas isu konsorsium kaisar sambo (net)

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan mengusut tuntas isu Konsorsium 303 yang melibatkan Ferdy Sambo.

Untuk membongkar kasus konsorsium itu, Kapolri telah membentuk tim gabungan bersama PPATK.

Hal itu di ungkap Kapolri Jenderal Listyo saat jumpa wartawan, Jumat, 30 September 2022.

“Soal isu adanya konsorsium, tentunya kami tidak berhenti sampai di situ. Kami telah membentuk tim gabungan bersama-sama dengan PPATK, untuk melakukan analisa terhadap transaksi keuangan yang di duga ada kaitannya dengan perjudian,” ucap Listyo Sigit Prabowo.

Saat ini, pihaknya bersama PPATK tengah melakukan analisis terhadap ratusan rekening yang di duga terlibat perjudian.

Sedangkan untuk rekening yang telah di blokir oleh Polri terkait kasus tersebut sudah sebanyak 202 buah.

“Saat ini, ada yang sedang kita analisa, ada 329 rekening, 202 rekening saat ini sudah kita blokir,” ujar Listyo Sigit Prabowo.

“10 Orang tersangka berstatus DPO dan di duga terlibat dengan kelompok judi online kelas atas,” ucapnya menambahkan.

Kapolri juga menegaskan bahwa Polri akan terus menangani segala macam bentuk perjudian, baik online maupun konvensional.

“Di tahun 2022, kita terus melaksanakan kegiatan pemberantasan perjudian, baik judi yang namanya judi online maupun judi konvensional,” ucap Jenderal Listyo.

“Kurang lebih ada 2.049 kasus yang terdiri dari 3.296 tersangka. Di mana untuk judi konvensional 1.408 kasus, dengan 2.369 tersangka,” tuturnya.

“Sementara untuk judi online sebesar 641 kasus dan 927 tersangka,” ujarnya menambahkan.

Editor: Denni Risman – Sumber: pikiranrakyat

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews