Racikan Shin Tae-yong di Timnas U-20 Diuji Lewat Laga Ujicoba Lawan Timnas Turki U-19

Racikan Shin Tae-yong di Timnas U-20 Diuji Lewat Laga Ujicoba Lawan Timnas Turki U-19
Timnas Indonesia U-20 bakal melakukan ujicoba melawan Timnas Turki U-19 (net)

LAMANRIAU.COM, TURKI – Setelah menjalani pelatihan beberapa hari di Turki. Timnas U-20 bakal menjalani laga ujicoba melawan Timnas Turki U-19.

Laga ujicoba ini bakal berlangsung, Rabu, 26 Oktober 2022. Inilah saatnya menguji racikan Shin Tae-yong pada anak asuhnya di Timnas U-20 melawan salah satu tim kuat Eropa.

Timnas Turki U-19 baru saja lolos ke Elite Round. Elite Round fase sebelum tampil di Piala Eropa U-19 2022.

Timnas Turki U-20 melaju ke Elite Round setelah finis sebagai juara Grup 9, mengungguli Rumania, Latvia dan San Marino.

Di Elite Round, Timnas Turki U-20 satu grup dengan Israel, Skotlandia dan Hungaria. Sayangnya di babak ini, Timnas Turki U-20 merana. Dari tiga laga yang dijalani, Turki selalu kalah, termasuk dihajar Israel 1-3.

Sekarang atau medio bulan lalu, Turki ambil bagian di Kualifikasi Piala Eropa U-19 2023.

Turki lagi-lagi lolos ke Elite Round setelah finis sebagai juara Grup 2. Saat itu, Turki mengungguli Luksemburg, Bulgaria dan Azerbaijan.

Timnas Turki U-19 di perkuat sejumlah pemain yang mentas di klub-klub teras Liga Turki seperti Fenerbahce atau Galatasaray. Salah satu pemain mereka, Emirhan İlkhan, mentas bersama klub kasta teratas Liga Italia, Torino.

Menarik menanti apakah Emirhan İlkhan bakal turun saat Turki menghadapi Timnas Indonesia U-20.

Editor: Denni RIsman – Penulis: Denni Risman

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews