Menang, Napoli Bertahan di Empat Besar

napoli

LAMANRIAU.COM, FLORENCE – Napoli berhasil mengalahkan Fiorentina 2-0 dalam lanjutan Liga Italia. Hasil ini membuat Partenopei terus bertahan pada posisi empat besar.

Pertandingan antara Fiorentina vs Napoli berlangsung di Artemio Franchi, Minggu 16 Mei 2021 malam WIB. Kemenangan menjadi harga mati untuk mereka mengingat masih kejar-kejaran dengan Juventus merebut posisi klasemen.

Baca : Kalah dari Napoli, Van Dijk Cekcok dengan Klopp

Tekanan ke pertahanan Fiorentina pun sejak awal berlangsung oleh Napoli. Namun, belum ada yang benar-benar mengancam pada lima menit awal. Fiorentina justru mampu membuat percobaan ke gawang saat sundulan Nikola Milenkovic atas penjagaan Alex Meret pada menit keenam.

Napoli membuat dua tembakan jarak jauh pada menit ke-11. Bola yang lepaskan oleh Fabian Ruiz dan Piotr Zielinski berhasil aman oleh Pietro Terracciano.

Giliran Amir Rrahmani yang mengancam Fiorentina pada menit ke-25. Ia sukses menyambut bola dari umpan sepak pojok dengan sundulan, namun masih mampu diamankan kiper lawan.

Fiorentina melakukan serangan balik pada menit ke-30. Franck Ribery kemudian mendapat kesempatan untuk melepaskan tembakan. Laju bola masih lemah hingga dengan mudah terbendung oleh Meret.

Mendominasi

Babak pertama berjalan ketat meski Napoli lebih mendominasi permainan. Hingga turun minum, kedua tim harus puas bermain tanpa gol.

Napoli baru bisa mencetak gol pada babak kedua saat wasit memberikan hadiah penalti. Berdasarkan tinjauan VAR, Milenkovic melanggar Amir Rrahmani.

Lorenzo Insigne maju sebagai eksekutor dan tembakannya mendapat tepisan Terracciano. Insigne dengan cepat menyambar bola rebound untuk membawa Napoli memimpin 1-0 di menit ke-56.

Fiorentina semenit berselang langsung bereaksi. Aksi Dusan Vlahovic belum mampu merobek gawang Lazio meski bola yang lepaskan dari jarak sangat dekat.

Napoli memperbesar keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-67 lewat bunuh diri Lorenzo Venuti. Gol itu datang setelah bola tembakan Piotr Zielinski mengenai badan Venuti dan bikin kiper mati langkah.

Partenopei memperlambat tempo setelah unggul dua gol. Fiorentina pada sisi lain kesulitan membuat ancaman dan hingga laga tuntas tak ada gol tambahan.

Hasil ini membuat sang pemenang untuk sementara naik ke posisi tiga dengan 76 poin. AC Milan pada tempat keempat dengan 75 poin dan beberapa saat lagi bakal menghadapi Cagliari.

Juventus masih harus duduk pada posisi kelima dengan 75 poin. Harapan Si Nyonya Tua untuk ke Liga Champions dengan mengharapkan Napoli terpeleset pada pekan terakhir. (rri)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *