LAMANRIAU.COM , PELALAWAN – Peserta seleksi PPPK Pelalawan tahap I 2024 akan mengikuti ujian kompetensi yang diselenggarakan Panselnas Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Sebanyak 2.733 orang yang lulus seleksi administrasi akan mengikuti ujian kompetensi sistem Computer Assisted Test (CAT) seperti seleksi CPNS.
“Tes digelar tiga sesi setiap hari, kecuali hari Jumat hanya dua sesi saja. Dalam pengumuman telah dijelaskan,” ujar Kabid Mutasi BKPSDM Pelalawan, Syafrizal, Senin (2/12/2024).
Seleksi kompetensi berlangsung selama 130 menit, peserta menghadapi soal-soal pada layar komputer.
Sesi pertama dimulai pukul 08.00 sampai pukul 10.10, dilanjutkan dengan sesi kedua jam 11.00 sampai 13.10 WIB, dan sesi terakhir pukul 14.00 sampai 16.10 WIB.
Sedangkan khusus hari Jumat sesi pertama pukul 08.00 sampai 10.10 dan sesi kedua pukul 14.30 sampai 16.40 WIB.
Panselnas mengingatkan agar peserta hadir 90 menit sebelum ujian dimulai. Hal ini untuk kepentingan registrasi dan pemberian PIN peserta, penitipan barang-barang yang dibawa peserta, body checking atau pemeriksaan badan.
Kemudian peserta diarahkan masuk ke ruang tunggu steril dan selanjutnya peserta dipindahkan ke ruang ujian.
“Peserta harus membawa KTP, kartu ujian yang dicetak dari akun, alat tulis pensil, serta mengikuti ketentuan pakaian yang digunakan,” tambah Syafrizal.
Informasi selengkapnya bisa dicek website resmi BKPSDM beralamat di www.bkpsdm.pelalawankab.go.id.
Secara umum, ujian kompetensi peserta seleksi PPPK tahap l digelar mulai 4 sampai 10 Desember 2024 di dua lokasi yang berbeda.
Lokasi pertama di Ballroom Golden View Kota Batam pada 4 Desember yang diikuti sebanyak 54 peserta.
Sedangkan satu lokasi lagi yakni di Kota Pekanbaru yang dipusatkan di Grand Ballroom Hotek Grand Suka mulai tanggal 7 sampai 10 Desember. Peserta yang ujian di Kota Pekanbaru ini mencapai 2.679 orang.
Setelah pengumuman seleksi administrasi pasca sanggah jumlah peserta PPPK Pelalawan 2024 kembali berubah.
Yakni formasi teknis 1.802, formasi tenaga kesehatan 385, dan formasi tenaga guru 546 peserta. Sehingga totalnya mencapai 2.733 orang.
Pelamar itu memperebutkan 275 formasi untuk tiga kategori yakni tenaga kesehatan 100 formasi, guru 100 formasi, dan teknis 75 formasi. (*)