Truk Batubara Terjungkal, Jalan Lintas Pekanbaru-Kuansing Macet Panjang

Truk batubara terjungkal di Jalan Lintas Pekanbaru-Kuansing.

LAMANRIAU.COM , KAMPAR – Kemacetan panjang kendaraan terjadi di Jalan Lintas Pekanbaru-Teluk Kuantan, Jumat (20/12/2024) pagi. Tepatnya di Desa Pantai Raja Kecamatan Perhentian Raja.

Kendaraan mengular dari arah Pekanbaru. Begitu juga dari arah sebaliknya. Kemacetan diperkirakan sudah terjadi sejak Jumat subuh.

Menurut informasi, kemacetan disebabkan truk pengangkut batubara terbalik. Diduga mengalami kecelakaan tunggal.

Truk tumbang di badan jalan. Sehingga material yang diangkutnya tumpah dan menutup badan jalan.

Satu unit alat berat diturunkan untuk membersihkan badan jalan.

Kasat Lantas Polres Kampar, AKP Vino Lestari menyatakan, truk yang terbalik sudah berhasil dievakuasi ke tepi jalan.

“Alhamdulillah sudah berhasil dievakuasi,” katanya ketika dikonfirmasi.

Ia pun membagikan video kondisi lalu lintas pada pukul 07.30 WIB berdasarkan laporan BKO Lantas Polsek Perhentian Raja, Bripka Yandri Sakuta.

Tampak di video, lalu lintas sudah kembali terbuka. Kendaraan dari kedua arah dapat melintas secara bersamaan. (*)

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews