Air Terjun Aek Mertua, Destinasi Wisata Untuk Berlibur

Air Terjun Aek Mertua, Destinasi Wisata Untuk Berlibur

LAMANRIAU.COM, PEKANBARU – Air Terjun Aek Martua merupakan salah satu destinasi wisata terkemuka di Riau, menawarkan pemandangan alam yang unik dan menakjubkan. Terletak di Rokan Hulu, daerah yang kaya akan obyek wisata alam yang belum terlalu banyak diketahui, air terjun ini mempunyai tiga tingkatan dengan ketinggian yang beragam, berkisar antara 15 hingga 40 meter.

Dikenal juga dengan sebutan Air Terjun Tangga Seribu, Air Terjun Aek Martua menjadi daya tarik bagi wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri.

Air Terjun Aek Martua terkenal dengan airnya yang jernih dan deras, serta pemandangan hutan yang menawan. Batuan cadas dengan tekstur unik dan alami juga menyempurnakan panorama alamnya.

Air terjun ini merupakan aliran dari sebuah sungai yang berasal dari Bukit Simalombu, bagian dari rangkaian Bukit Barisan di Pulau Sumatra.

Selain diminati oleh wisatawan, objek wisata ini juga menjadi destinasi favorit bagi penduduk lokal di Rokan Hulu.

Akses ke lokasi dapat ditempuh menggunakan angkutan umum, diikuti dengan perjalanan berjalan kaki melintasi jembatan gantung dan jalan setapak sepanjang 3,5 km. Meskipun perjalanan ini memerlukan usaha dan perhatian, pengunjung akan disuguhi pemandangan alam yang mempesona sepanjang perjalanan.

Dalam waktu sekitar 30 menit, pengunjung akan mencapai Air Terjun Aek Martua yang menakjubkan.***

Editor: Fahrul Rozi/Penulis: M.Amrin Hakim

Ikuti berita lamanriau.com di GoogleNews