LAMANRIAU.COM, PERHENTIAN LUAS – Camat Logas Tanah Darat Jon Hendri S.Ag, M.Si berharap Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dapat menjadi mitra yang baik bagi pemerintahan desa. Bukan sebaliknya, rival bagi pemerintahan desa.
Hal tersebut diungkapkan Camat Jon Hendri saat melantik dua orang Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota BPD, Selasa 16 Juli 2024 di Aula Kantor Camat Logas Tanah Darat. Keduanya masing-masing Wiwen Nofriantika sebagai anggota BPD Desa Sikijang dan Wahyu Anang Guritno sebagai anggota BPD Desa Hulu Teso.
Jon Hendri menjelaskan, pelantikan PAW dua anggota BPD ini karena ada dua anggota BPD sebelumnya telah mengundurkan diri.
Dikatakan mantan Camat Sentajo Raya ini, bahwa pelantikan ini adalah untuk memenuhi struktur organisasi BPD, agar pelaksanaan tugas kedepannya bisa lebih optimal.
Lanjut kata Jon Hendri, bahwa BPD sebagai mitra kerja dari pemerintahan desa dan bukan rival dari Pemdes. Untuk itu BPD harus dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab.
“Ciptakan hubungan yang harmonis bersama pemerintahan desa dan bekerjalah sesuai dengan Tupoksi yang ada dalam BPD itu sendiri,” ujarnya.
BPD, lanjut Jon Hendri, adalah tempat menyampaikan aspirasi masyarakat , membahas segala aspek permasalahan di desa.
“Selain itu agar berhati-hati dengan menyerap informasi. Berilah filter dalam imformasi, agar jangan kita terjebak oleh berita hoak, yang pada akhirnya akan menghancurkan persatuan di tengah masyarakat,” kata Jon Hendri.
Di kesempatan tersebut, Jon Hendri menghimbau semua elemen masyarakat dapat mendukung program UHC yang sudah dicanangkan Bupati Kuantan Singingi Dr. H. Suhardiman Amby, MM.
Begitu juga program-program lainnya seperti pemberian beasiswa kepada siswa-siswi berprestasi, serta peningkatan kwalitas Lembaga Adat untuk membangkitkan nilai-nilai adat dan budaya yang ada Kabupaten Kuantan Singingi. ***