LAMANRIAU.COM, TELUKPINANG – Puluhan warga Kelurahan Telukpinang, Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS), Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, secara swadaya memperbaiki jembatan Parit 5 yang rusak. Jembatan ini merupakan akses penting bagi masyarakat yang tak kunjung diperbaiki oleh pemerintah.
Kegiatan uang berlangsung, Jumat 24 Juli 2020 pagi, warga tampak antsias memasang besi penyangga yang patah dan menimbun serta melakukan pengecoran ulang.
Jembatan Parit 5 adalah penghubung dari dan antar desa ke kota kabupaten di Tembilahan. Jembatan ini adalah bangunan pemerintah namun sudah sekian lama rusak dan tidak diperbaiki.
“Kami, warga merasa khawatir kondisi jembatan ini rusak berat diakibatkan jalan lintas kabupaten belom tersentuh perbaikan oleh pemerintah. Sementara masyarakat hilir mudik melalui akses ini setiap hari,” kata tokoh masyarakat setempat, Algholaini.
Secara bersama, kata dia, masyarakat menggalang dana swadaya dalam hal untuk perbaikan jembatan. Dari dana yang terkumpul kemudian bergotong royong melakukan pengecoran.
“Jembatan ini kan adalah objek yang dilewati kendaraan roda dua dan empat. Ini juga akses siswa dan siswi menuntut ilmu di SMAN 1 Telukpinang serta beberapa sekolah lainnya,” tambah dia.
Karena jembatan itu sangat penting, warga juga berharap agar pemerintah memperhatikan. Untuk diketahui, jembatan ini juga akses satu-satunya bagi masyarakat desa Kuala Gaung menuju kota kecamatan.
“Jangan sampai jatuh korban, kami juga mengimbau kepada warga terus menerus memperhatikan keselamatan. Bagi pengguna jalan agar berhati-hati,” pungkas Algholaini. (MAR)